Pada Jum'at, 19 Desember 2025, Tim Monitoring Kecamatan Ngasem melaksanakan kegiatan monitoring penyaluran Bantuan Pangan (Bapang) kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di wilayah Kecamatan Ngasem

 

Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk pengawasan langsung terhadap proses distribusi bantuan agar berjalan sesuai dengan ketentuan yang berlaku

 

Tim monitoring melakukan peninjauan lokasi penyaluran, pengecekan kesesuaian jumlah dan kualitas bantuan, serta pemantauan mekanisme penyaluran kepada KPM

 

Selain itu, dilakukan pula komunikasi dan koordinasi dengan petugas penyalur guna memastikan pelayanan kepada masyarakat berjalan tertib dan lancar

 

Monitoring ini bertujuan untuk menjamin agar Bantuan Pangan tersalurkan tepat sasaran, tepat waktu, dan tepat jumlah, serta untuk mencegah terjadinya kendala dalam pelaksanaan di lapangan

 

Kecamatan Ngasem berkomitmen untuk terus mengawal pelaksanaan program bantuan sosial sebagai bagian dari upaya meningkatkan kesejahteraan dan ketahanan pangan masyarakat

 

#NgasemPRIMA


By Admin
Dibuat tanggal 19-12-2025
17 Dilihat